Sinopsis You Are My Pet Episode 1 Part 3-End.
Cha Woo Seong berjalan mendekati Ji Eun Yi,dimana ia terlihat sedang menunggu telpon dari seseorang.Woo Seong bertanya apakah ada urusan yang penting?Eun Yi berkata kalau ia sedang menunggu telpon temannya untuk meminta bantuan memberi makan momo,tetapi telponnya tidak dijawab.
Woo Seong pikir jika hewan peliharan Eun Yi tak masalah untuk lapar malam ini,berpikir bukan kah Eun Yi juga pulang besok.Eun Yi bimbang,lalu menyimpan kembali ponselnya.
Woo Seong dan Eun Yi lalu masuk kedalam sambil minum,Eun Yi kaget saat melihat gelas minumannya ada bayangan Momo (Kang In Ho) yang merengek sedih karna lapar.Eun Yi menggeleng-gelengkan kepalanya.
Woo Seong berkata kalau Eun Yi bisa melupakan sejenak dengan Momo jika minum .Woo Seong mengatakan kalau dimasa lalu mereka tidak sempat menjadi akrab.Dan ia sangat beruntung bertemu Eun Yi lagi setelah empat tahun berpisah.
Eun Yi sama sekali tidak konsentrasi berbicara dengan Woo Seong,tangannya terlihat terus memegangi ponselnya,Woo Seong berkata meskipun Eun Yi tidak berpikir dirinya adalah pria idaman namun Woo Seong sangat ingin selalu bersama dirinya.Eun Yi menoleh Woo Seong.Woo Seong lalu mengeluarkan sebuah kotak berisikan cincin.What?Woo Seong melamar Eun Yi.
Tepat pada saat itu Kang In Ho yang baru saja pergi dari suatu tempat sedang berjalan dijalan raya,suara klakson mobil terdengar begitu keras.Argh.....In Ho teriak .BAM...Mobil kemudian menabraknya,dan In Ho tak sadarkan diri .
Tiba-tiba scene telah berganti,dimana Eun Yi sedang dikejar para wartawan yang mengerubunginya mewawancarainya bertanya apakah dirinya menerima cincin pertunangan dari Woo Seong.Disaat ia sedang bersenang-senang dengan seorang pria,dan anjingnya tewas!Eun Yi menutup matanya berkata "Maafkan Aku..."
Dan ternyata itu hanyalah hayalan Eun Yi ,saat itu ia hampir berciuman dengan Woo Seong,Eun Yi menggeser Woo Seong berkata kalau ia minta maaf karna harus pergi mengkhawatirkan Momo.dan Momo belum makan.Ternyata In Ho yang tertabrak hanyalah pikiran Eun Yi saja.
Woo Seong hanya bisa melihat kepergian Momo,dengan penuh kekecewaan malam itu Woo Seong menikmati harinya dengan minum segelas Soju.
Setibanya dirumah,Eun Yi benar-benar khawatir,dia berjalan kesana kemari mencoba menemukan keberadaan Momo.Eun Yi berkali-kali memanggil Momo,namun sama sekali tak ada jawaban.Eun Yi masuk kekamar mandi memanggil Momo...
Momo kaget melihat kedatangan Eun Yi,ia saat itu sedang berendam didalam kamar mandi sambil memakai handsfree.Eun Yi melepaskan Handsfree itu,lalu berdiri mematung.
Momo heran bertanya bukankah Eun Yi ada pesta?
Kembali ke Woo Seong,seorang Pria yang mungkin sahabatnya duduk menemani kesendiriannya.Woo Seong bercerita pada sahabatnya berkata dengan sedih ternyata memberi makan anjing ternyata lebih penting darinya.Sahabatnya berkomentar kalau Woo Seong dikalahkan oleh seekor anjing.
Miss UK berjalan perlahan lalu duduk satu meja bersama Woo Seong,ia tersenyum menatap Woo Seong.
Eun Yi benar-benar bingung dengan perasaannya,ia tidak tahu alasan kenapa ia berperilaku seperti itu.Kemudian Eun Yi pergi kesebuah tempat minuman.Duduk sendirian sambil meneguk minuman.Eun Yi berpikir untuk dirinya berkata "Eun Yi,kenapa kau jadi bingung?Bingung karena dilamar,bukankah kau harusnya merasa senang".
Eun Yi mabuk pulang kerumah ,ia duduk dilantai menatap sebuah bayangan yang terus berganti.